Umat Hindu Indonesia.
Bila kita sebagai umat Hindu mau belajar agama dari asal agama kita yaitu India, banyak sekali tuntunan dari para cendikiawan dan tokoh umat, serta telah menjadi pembela Dharma sejak dahulu. Dengan pemikiran-pemikiran yang sangat brilian dalam pemahaman agama Hindu kita akan mampu menjawab segala hal yang berkaitan dengan keraguan masyarakat pada agama Hindu.
-->
Tokoh yang telah mendunia dengan ajaran-ajaran suci Veda, ajaran Sanatana Dharma nya seperti; Sarvepalli Radhakrishnan, Swami Vivekananda, Mahatma Gandi, Sri Ramakrishna Paramahansa, Satguru Siva Yogaswami, Swami Ranganathananda, Maharsi Yogaswami, Swami Dayananda Saraswati, Swami Chinmayananda, Satguru Sivaya Subramuniyaswami dan lainya.Bila kita sebagai umat Hindu mau belajar agama dari asal agama kita yaitu India, banyak sekali tuntunan dari para cendikiawan dan tokoh umat, serta telah menjadi pembela Dharma sejak dahulu. Dengan pemikiran-pemikiran yang sangat brilian dalam pemahaman agama Hindu kita akan mampu menjawab segala hal yang berkaitan dengan keraguan masyarakat pada agama Hindu.
Pemikiran-pemikiran yang yang sangat dalam tentang Kitab Suci Veda, tentang Sanatana Dharma, telah mampu mempertahankan agama Hindu kita dari "gangguan" yang dipaksakan, diplesetkan, diputarbalikkan, dimentahkah, diolok-olok, dicemooh, yang memiliki tujuan jelas, yaitu menidakjelaskan keberadaan agama Hindu itu sendiri, dengan tidak jelasnya keberadaan agama Hindu secara filosofi membuat umat semakin kebingungan, kebimbangan akan keyakinan, ketidak berdayaan dalam menjawab "gangguan" tersebut.
Tidak hanya dari golongan kakek-nenek, dewasa, remaja, ibu-ibu, bahkan sampai pada kalangan anak-anak "gangguan" itu selalu datang, menyerang, menusuk dari belakang, menghipnotis melalui sinetron, meniupkan ketidakpastian. Tiupan semakin "mesra" dengan kebaikan-kebaikan yang diciptakan dalam kesemuan.
Umat Hindu seharusnya mengejar kwalitas spiritual dibandingkan popularitas di masyarakat, agama yang dianut yaitu agama Hindu dikedepankan secara kwalitas umatnya, apalagi hanya sekedar menuruti hati wanita, sekedar mendapatkan sanjungan, sekedar mendapatkan kebahagiaan duniawi, atau berlimpah dalam harta kekayaan, kita "nyebrang" dan berbalik menyerang.
Tetap semangat - Aku Bangga Beragama Hindu -
(RANBB)
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih atas kunjungan dan kesan yang telah disampaikan