Umat Hindu Tengger. Umat Hindu Tengger di kawasan Gunung Bromo akan melaksanakan Yadnya Kasada. Acara tersebut dihelat oleh masyarakat Hindu Tengger yang diselenggarakan setiap hari ke-14 bulan Kasada (penanggalan Hindu) sehingga sering pula ritual ini popular dikenal sebagai Kesedo. Upacara Yadnya Kasada dilaksanakan pada 23-24 Juli 2013.
Yadnya Kasada dihelat masyarakat Hindu Tengger karena mereka merupakan keturunan Pangeran Joko Seger dari Kerajaan Majapahit. Saat Majapahit mengalami kemunduran, sang pangeran dan pengikutnya mengungsi ke Gunung Bromo. Umat Hindu Tengger masih setia memeluk agama Hindu menyembah Ida Sang Hyang Widi Wasa (Tuhan Yang Maha Esa), dewa Trimurti, Siwa, Brahma dan Wisnu.
Tradisi Yadnya Kasada
Legenda setempat menyatakan bahwa setelah bertahun-tahun menikah, pasangan Roro Anteng dan Joko Seger tidak kunjung dikaruniai anak. Kemudian mereka memutuskan untuk bersemedi di puncak Gunung Bromo dengan harapkan dikaruniai anak. Dewa pun akan memberikan 24 anak namun dengan satu syarat bahwa anak ke-25 harus dijadikan korban dengan cara dijatuhkan ke dalam kawah Gunung Bromo. Syarat tersebut disetujui Roro Anteng dan Joko Seger dan dari cerita inilah tradisi Yadnya Kasada berasal. Tradisi persembahan berikutnya bukan lagi manusia namun digantikan dengan ayam, kambing dan sayuran.
Ketika Yadnya Kasada digelar, umat Hindu Tengger akan melakukan pendakian ke puncak gunung. Umat berdoa bersama dilanjutkan dengan persembahan Yadnya ke kawah Gunung Bromo berupa sayuran, buah, ternak, bunga, dan bahkan uang. Yadnya ini merupakan bentuk rasa syukur atas kelimpahan hasil pertanian dan peternakan yang diberikan kepada masyarakat Hindu Tengger. Meskipun berbahaya, beberapa warga rela turun ke kawah untuk mengambil barang yang dikorbankan. Mereka percaya bahwa persembahan tersebut akan membawa keberuntungan. Semoga Upacara Yadnya Kasada berjalan lancar dan Umat Hindu Tengger selalu dalam lindungan Hyang Widhi serta selalu selalu dilimpahkan rezeki-Nya.(RANBB)
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih atas kunjungan dan kesan yang telah disampaikan